SAKO Syaikh Zainuddin NW Anjani Kembali Gelar KSLP3  Ke – 11 

SAKO Syaikh Zainuddin NW Anjani Kembali Gelar KSLP3  Ke – 11 

Lombok Timur suararinjani.com – Setelah sempat vokum karena pandemi Covid -19 yang melanda, pengurus Gerakan Pramuka Satuan Komunitas (SAKO) Syaikh Zainuddin Nahdlatul Wathan (NW) kembali menggelar kegiatan Kemah Shilaturrahmi dan Lomba Penjelajahan Penggalang Penegak ( KSLP3 ) ke – 11  di Bumi Perkemahan Lapangan Ummuna Hj. Sitti Raihanun Zainuddin Abdul Madjid, Anjani Lombok Timur, pada Senin (26/12).

Ketua Kwatir Daerah (Kwarda) Gerakan Pramuka NTB, H. Fathul Gani, dalam arahannya sekaligus membuka acara, menyampaikan apresiasi dan penghargaan yang setinggi-tingginya atas penyelenggaraan Kemah Silaturrahmi dan Penjelajahan Penggalang Penegak (KSLP3) XI 2022, se Bali-Nusa Tenggara.

“Kita berharap, agar kegiatan yang di ikuti sebanyak 2.064 orang anggota Pramuka se Bali-Nusa Tenggara, dapat berjalan lancar, mampu mempererat silahturahmi dan meningkatkan keterampilan para peserta,” ujar Ketua Kwarda yang akrab disapa Kak Fathul ini.

Ketua SAKO Syaikh Zainuddin NW Anjani, TGH LG M kahirul Fatihin, diwakili M Zuhri dalam sambutannya memberikan apresiasi atas kembali terselenggaranya KSLP3 yang ke -11 ini kendati beberapa tahun sempat vokum karena pandemi Covid 19 yang melanda bangsa kita.

“Atas nama pengurus SAKO dan Yayasan Pontren Syaikh Zainuddin NW Anjani, kami menyambut baik dan apresiasi atas dilaksanakan kegiatan (KSLP3) ini,”ucapnya.

Diterangkan Zuhri, KSLP3 ini adalah buah pikiran pemikiran yang cukup brilian dari angota pramuka Syaikh Zainuddin Nahdlatul Wathan pada tahun 2006, yakni bagaimana untuk melaksanakan satu kegiatan besar yang bertujuan untuk menjalin shilaturrahmi serta sebagai ajang kompetisi anggota Pramuka Penggalang-Penegak.

“Kemah Shilaturrahmi dan Lomba Penjelajahan Penggalang–Penegak yang disingkat KSLP3 merupakan salah satu program tahunan yang dilaksanakan oleh gerakan pramuka satuan komunitas (SAKO) Syaikh Zainuddin Nahdlatul Wathan yang dimulai sejak 2007,” ucapnya.

Sejak tahun 2015 tepatnya pada KSLP3 -VII memperluas area yakni dengan mengundang anggota gerakan pramuka Se Nusa Tenggara Barat.

“Alhamdulillah pada tahun 2022 ini, kita bisa melaksanakan kembali KSLP3 yakni KSLP3 yang ke – 11 dengan menambah area shilaturrahmi yakni Bali – Nusa Tenggara,” pungkasnya.

Ketua Panitia KSLP3 XI, Ahmad Izzul Islam, menyampaikan tujuan dari kemah ini sesuai namanya kemah silaturrahmi dimana memberikan suatu ikatan supaya Pramuka satu dengan Pramuka yang lain tidak berjauhan sehingga terjalin sebuah ikatan dan terjalin silaturrahmi  yang terbentuk dari kegiatan ini.

“KSLP3 merupakan kemah silaturrahmi terbesar di bumi perkemahan NTB, Dimana diselenggarakan tiap tahun dan pelaksanaannya setiap bulan Desember oleh SAKO Syaikh Zainuddin NW,” sebutnya.

Izzul, menyebutkan untuk tahun ini kegiatan KSLP3 ke XI memperluas jangkauan pesertanya, dimana pada tahun sebelumnya dengan sekup NTB (Pulau Lombok dan Sumbawa red) namun untuk penyelenggaran tahun ini diperluas menjadi Bali Nusa Tenggara (Bali-Nusra)

“Pelaksanaan kegiatan KSLP3 – IX, selama 4 hari mulai tanggal 26  sampai 29 Desember 2022 yang akan memperebutkan gelar juara dengan pila bergulir. Untuk kegiatan lomba ada 14 jenis lomba secara umum berbentuk lomba ketangkasan dan lomba bersifat edukasi,” tutupnya. (vin)

Bagikan Berita

Share this post