Siswa MTs. Mu’allimin NW Anjani Raih Juara Olimpiade Matematika se NTB

Siswa MTs. Mu’allimin NW Anjani Raih Juara Olimpiade Matematika se NTB

Lombok Timur surarainjani.com – Muhammad Habiburrahman, santri kelas IX MTs. Mu’allimin NW Anjani asal Desa Kalijaga Timur Lombok Timur berhasil menjadi terbaik II pada ajang Olimpiade Matematika Gamatika tingkat SMP/MTs se NTB yang dilaksanakan oleh Fakultas Matematika dan IPA Universitas Mataram pada Sabtu, (06/05).

“Alhamdulillah, selamat dan sukses selalu untuk anak kami M. Habib atas prestasinya yang mengharumkan nama pondok pada olimpiade MIPA tahun ini. Semoga prestasi-prestasi ini dapat diikuti oleh santri-santri yang lain,” ucap Kepala MTs. Mu’allimin NW Anjani H. Husnul Abror, saat ditemui di ruang kerjanya, Ahad, (07/05).

Lebih lanjut dikatakan H. Abror, sapaan akrabnya,  pada olimpiade MIPA tersebut sejatinya pihaknya mengutus 3 orang santri untuk berpartisipasi, hanya saja baru 1 orang yang berhasil meraih juara 2.

“Ke depan kami akan lebih intens lagi melakukan pembinaan dan terus akan berinovasi untuk pengembangan santri baik secara akademik maupun kegiatan ekstrakurikuler,” tandasnya.

Seperti yang telah diketahui MTs. Mu’allimin NW Anjani, yang bernaung di bawah Yayasan Pendidikan Pondok Pesantren Syaikh Zainuddin NW Anjani Lombok Timur telah melakukan berbagai upaya untuk meningkatkan pengembangan diri santri diantaranya Tahfiz Al Qur’an, Kajian Kitab Kuning, English Speaking dan pembinaan intens untuk Kompetisi Sains Madrasah (KSM).

“Sekali lagi kami ucapkan selama dan terima kasih kepada semua ustadz, pengasuh dan pembina yang bekerja keras untuk meningkatkan kompetensi para santri. Insya Allah tidak ada yang sia-sia, semoga keikhlasan para ustadz dan pembina di madrasah akan tercatat sebagai amal jariah kita oleh Allah Yang Maha Kuasa,” pungkasnya. (vin)

Bagikan Berita

Share this post