Kalahkan Ummat Mataram, STMIK SZ NW Anjani Juara Lampak Futsal Competiton

Kalahkan Ummat Mataram, STMIK SZ NW Anjani Juara Lampak Futsal Competiton

Mataram suararinjani.com – Team Futsal Sekolah Tinggil Managemen Informatika dan Komputer (STMIK) Sayikh Zainuddin NW Anjani berhasil keluar sebagai juara Juara Lampak Futsall Competiton yang digelar di GOR 17 Desember (GOR Turide Mataram) pada Senin (24/09).
Lampak Futsall Competiton merupakan ajang turnamen Futsal antar perguruan tinggi Se Pulau Lombok yang diadakan Laskar Mahasiswa Peduli Kesehatan (LAMPAK). Turnamen ini diikuti 32 team dari seluruh perguruan tinggi yang ada di Pulau Lombok. Kegiatan tersebut digelar mulai tanggal 21 – 24 September 2023 di GOR 17 Desember (GOR Turide Mataram).
Team Futsal STMIK SYAIKH ZAINUDDIN NW Anjani berhasil mengalahkan team kuat lainnya Rusa Hitam (Universitas Muhammadiyah Mataram) lewat drama adu pinalti dengan skor 3 – 1.
Pelatih Futsall STMIK SZ NW Anjani, Muhammad Alfan Habib, mengatakan kemenangan ini merupakan hasil kerja keras team serta dukungan penuh dari para pimpinan STMIK SZ NW Anjani serta hadiah untuk Ketua STMIK dan sekaligus sebagai bukti bahwa kampus swasta juga bisa bersaing dengan kampus-kampus besar dan kampus negeri lainnya.
“Karna sebelumnya, team STMIK juga mengalahkan team kuat lainnya yaitu UNIQBA Lombok Tengah, FARMA HUSADA, Insitut Pendidikan Dalam Negri (IPDN) sebelum akhirnya mengalahkan Universitas Muhammadiyah Mataram dalam partai final,” ujarnya.
Kedepannya harapan kami selaku pelatih semoga team futsal STMIK SYAIKH ZAINUDDIN NW Anjani semakin maju dan sukses. Hal itu bisa terwujud jika anak-anak tetap latihan dan memupuk semangat juang yang tinggi.
“Kuncinya tetap latihan dan punya semgat yang tinggi untuk menang dalam sebuah pertandingan,”pungkasnya. (*)

Bagikan Berita

Share this post