Bandara Sumbawa Siap Sambut Nataru, Tarif Turun!

Bandara Sumbawa Siap Sambut Nataru, Tarif Turun!

Sumbawa Besar, suararinjaani.com – Bandar Udara Sultan Muhammad Kaharuddin Sumbawa, Nusa Tenggara Barat mempersiapkan diri menghadapi liburan panjang Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024 dan tahun 2025. Mengantisipasi lonjakan penumpang, Bandara Sumbawa membuka posko pelayanan Nataru di Terminal. Pembukaan posko pelayanan Angkutan Udara Libur Natal dan Tahun baru dibuka 19 Desember 2024 sampai 5 Januari 2025.

“Kami telah menyiapkan posko pelayanan Nataru yang melibatkan berbagai pihak diantaranya KP3, Kepolisian, TNI, Kesehatan Pelabuhan dan SAR,” kata Kepala Bandara, Tri Pono Basuki Wijianto, di ruang kerjanya, Senin (23/12).

Persiapan lainnya meliputi, perkuatan keamanan dan keselamatan, peningkatan fasilitas penumpang, koordinasi dengan BMKG untuk pemantauan cuaca, penyiapan tim khusus untuk penumpang disabilitas.

Terkait lonjakan penumpang masi normal saja permintaan penumpang di Bandara Sumbawa.

Tarif harga tiket juga mengalami penurunan. Kami memberikan diskon 50 persen untuk diberikan atas Pelayanan Jasa Penumpang Pesawat Udara (PJP2U) atau juga dikenal dengan Passenger Service Charge (PSC), dengan biaya Rp10.000 namun penagihannya include bersama dengan waktu pembelian tiket.

“Dengan persiapan ini, “Bandara Sultan Muhammad Kaharuddin Sumbawa siap menyambut Nataru dan memberikan pelayanan terbaik bagi penumpang,” tutup Tri Pono. (win/bgs)

Bagikan Berita

Share this post