Safari Ramadhan di Masjid Jami’ul Khair Pringgabaya, Ini Janji Bupati

Safari Ramadhan di Masjid Jami’ul Khair Pringgabaya, Ini Janji Bupati

Lombok Timur suararinjani.com – Bupati Lotim, Sukiman Azmy dalam sambutannya saat melaksanakan Safari Ramadhan di Masjid Jami’ul Khair Kecamatan Pringgabaya, pada Ahad (02/04),  berjanji bahwa dirinya bersama Wakil Bupati H. Rumaksi SJ siap menuntaskan hutang janji diakhir masa pemerintahannya, karena pemerintahan Paket Sukma yang akrab disebut saat kampanye pilkada 20018 lalu  akan berakhir pada tanggal 26 September 2023.‎

 “Di sisa masa kepemimpinannya ini kami siap menuntaskan hutang  janji dan nazarnya, sehingga bisa terselesaikan di tahun 2023 ini,” tegasnya.

Ia mengatakan untuk menuntaskan tersebut masih ada Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) perubahan nantinya, untuk diprogramkan apa yang menjadi keluhan masyarakat. Begitu juga kepada OPD untuk mencatat dan melaksanakannya sebagaimana yang diharapkan masyarakat.

“Dalam APBD Perubahan nantinya kita akan programkan apa yang menjadi keinginan masyarakat,” janjinya.

Sukiman  juga mengatakan pada masa kepemimpinannya bersama dengan Wakil Bupati Lotim selama hampir 5 tahun ini sudah banyak yang dikerjakan dan berbuat untuk masyarakat. Namun begitu juga masih banyak yang belum dilakukan karena disebabkan dengan berbagai permasalahan dan keterbatasan anggaran yang dimiliki. “Puasa tahun ini merupakan puasa terakhir kami memimpin maka untuk kami mohon maaf dan mohon pamit kepada masyarakat di Lotim,” pungkas Sukiman.(sr).

Bagikan Berita

Share this post