Lombok Utara, suararinjani.com – Pemerintah Kabupaten Lombok Utara (KLU) menggelar acara Fashion On The Street” yang penuh warna dalam rangka memperingati HUT KLU ke-17 sekaligus HUT Kemerdekaan RI ke-80. Kegiatan yang berlangsung di halaman kantor bupati pada Jumat (15/8) ini resmi dibuka oleh Bupati Lombok Utara, H. Najmul Akhyar.
Gelaran fashion unik ini diikuti peserta dari berbagai kalangan, mulai dari Organisasi Perangkat Daerah (OPD), camat, organisasi kemasyarakatan, PDAM Amerta Dayan Gunung, hingga masyarakat umum. Semua peserta tampil percaya diri dengan mengenakan batik tenun khas Lombok Utara, berlenggak-lenggok di atas panggung yang telah disiapkan.
Dalam sambutannya, Bupati Najmul menegaskan bahwa acara ini bukan sekadar ajang bergaya, melainkan bentuk apresiasi terhadap karya desainer lokal Lombok Utara.
“Fashion On The Street ini adalah cara kita menghargai karya masyarakat Gumi Tioq Tata Tunaq. Siapa tahu dari kegiatan ini lahir bakat model baru,” ujarnya disambut tepuk tangan meriah.
Najmul juga menekankan bahwa tenun Lombok Utara memiliki nilai ekonomi yang tinggi jika didukung bersama.
“Kalau seluruh OPD dan masyarakat menggunakan kain tenun khas daerah, Insyaallah akan berdampak positif bagi peningkatan ekonomi para pelaku UMKM,” katanya.
Sebagai wujud komitmen, Najmul mewajibkan seluruh pegawai Pemda KLU untuk mengenakan batik khas Lombok Utara setiap hari Kamis. Ia juga mendorong Dinas Koperindag, Dinas Pariwisata, serta Dekranasda KLU untuk lebih giat menggerakkan potensi UMKM lokal.
“Mari kita berbangga menjadi masyarakat Lombok Utara dengan menggunakan produk lokal. Jangan hanya bergaya, tapi tunjukkan rasa bangga kita,” tegasnya.
Acara ini turut dihadiri Wakil Bupati KLU Kusmalahadi Syamsuri, Kapolres Lombok Utara AKBP Agus Purwanta, Pabung Dandim 1606 Mataram Mayor Inf. Ngakan Made Marjana, Sekda KLU Anding Duwi Cahyadi, Ketua Dekranasda KLU Hj. Rohani Najmul Akhyar, Wakil Ketua Dekranasda RR. Pungky Kusmalahadi Syamsuri, Ketua Bhayangkari Cabang KLU Ny. Heny Agus Purwanta, Ketua DWP KLU Baiq Hurniwati Anding Duwi Cahyadi, para asisten Setda, kepala PD, camat se-KLU, serta undangan lainnya.
Dengan suasana meriah dan penuh kebanggaan, Fashion On The Street berhasil menjadi simbol semangat kebersamaan, kecintaan pada produk lokal, sekaligus dorongan nyata bagi penguatan UMKM di Lombok Utara. (deq)