IAIH NW Lotim Berikan Penghargaan kepada Mahasiswa Berprestasi Tingkat Nasional

IAIH NW Lotim Berikan Penghargaan kepada Mahasiswa Berprestasi Tingkat Nasional

Lombok Timur suararinjani.com – Program Studi Pendidikan Bahasa Arab (PBA)  Fakultas Tarbiyah IAIH NW Lotim kembali membuktikan komitmennya dalam mendukung pengembangan potensi mahasiswa melalui pembinaan yang tidak hanya berfokus pada aspek akademik, tetapi juga pada pengembangan kompetensi non-akademik.

Hal ini ditunjukkan dengan pemberian penghargaan kepada dua mahasiswa yang berhasil meraih prestasi nasional pada bidang yang berbeda.

Ketua Program Studi PBA, Multazam Hajras,  menyerahkan penghargaan kepada mahasisawa berprestasi pada Jumat, 21 November 2025, di Ruang Rapat Prodi PBA. Penghargaan diberikan kepada dua mahasiswa berprestasi, Muhammad Wahyu Azkiya dan Nurul Futuhil Ansori.

Muhammad Wahyu Azkiya, berhasil meraih Juara 1 pada Cendekia Language Competition 2025 Tingkat Nasional, kategori mahasiswa Bahasa Arab. Kompetisi yang diikuti oleh berbagai kampus dari seluruh Indonesia ini menuntut penguasaan bahasa Arab secara mendalam, mencakup keterampilan berbicara, membaca, memahami teks, dan analisis kebahasaaraban. Prestasi Azkiya dinilai sebagai pencapaian luar biasa dan menjadi bukti kualitas pembelajaran bahasa Arab di Prodi PBA.

Sementara, Nurul Futuhil Ansori, menorehkan prestasi melalui jalur sains dengan meraih medali Emas pada ajang Olimpiade Sains Indonesia Merdeka, Tingkat Nasional, yang diselenggarakan di Sumatera Utara. Prestasi ini menunjukkan bahwa mahasiswa Prodi PBA tidak hanya unggul dalam bidang bahasa, namun juga memiliki kemampuan lintas disiplin yang kuat.

Dalam sambutannya, Ketua Prodi PBA, Multazam Hajras, menyampaikan apresiasi atas kerja keras dan dedikasi kedua mahasiswa tersebut.

“Prestasi ini merupakan bukti bahwa mahasiswa PBA memiliki potensi besar untuk bersaing di level nasional. Kami bangga dengan pencapaian ini, dan berharap prestasi seperti ini dapat terus dilanjutkan oleh mahasiswa lainnya,” ujar Multazam.

Ia juga menekankan bahwa Prodi PBA terus memberikan dukungan penuh terhadap kegiatan pengembangan minat dan bakat mahasiswa, baik melalui pembinaan internal, pelatihan, maupun penyediaan fasilitas yang memadai.

Selain memberikan apresiasi, acara juga diisi dengan motivasi dari Kaprodi kepada seluruh mahasiswa untuk tidak ragu mengikuti berbagai kompetisi, baik terkait bidang keilmuan prodi maupun kompetisi lintas disiplin.

“Kompetisi non-akademik merupakan salah satu cara efektif untuk meningkatkan soft skill mahasiswa seperti kepercayaan diri, kemampuan berpikir kritis, komunikasi, dan ketahanan mental,” tandasnya.

Pihak prodi berkomitmen untuk terus mengawal dan mengembangkan potensi mahasiswa agar semakin banyak yang mampu mengharumkan nama kampus di tingkat nasional maupun internasional. (hin)

Bagikan Berita

Share this post